8 Juni 2018

Agenda Acara Kota Semarang dalam Libur Lebaran 2018

Tags

Menyambut liburan lebaran tahun 2018, banyak tempat wisata di Kota Semarang mengadakan event yang menarik untuk dikunjungi. Berikut ini adalah daftar agenda / event / acara di Kota Semarang yang sangat cocok untuk dijadikan sarana berkumpul bersama keluarga atau dengan orang-orang terdekat di libur lebaran tahun 2018 kali ini.


Bakdan Ning Taman Lele

      ~ 15-24 Juni 2018: Bazaar kuliner, rumah balon, komidi putar, kolam keceh, becak air, kereta mini.
      ~ 16, 17, 22, 23 Juni: Pentas dangdut.
      ~ 24 Juni: Reog, barongsai, jathilan.

HTM: Rp 6.500,- hiburan mulai pukul 09.00 WIB.


Tinjomoyo Lebaran Festival, 15 Juni – 24 Juni 2018

Hiburan: Live music, barongsai, pasar semarangan, komidi putar, kereta mini, kolam bola, panahan, air soft gun, taman kehati, photo spot.

      ~ HTM: Rp 4.250,-
      ~ Jam Buka: 07.00 – 17.00.

Lebaran Fair 2018 Grand Maerakaca, 15 Juni – 24 Juni 2018

Hiburan: Rumah adat 35 kabupaten / kota se-Jawa Tengah, trekking mangrove, outbound kid, wisata perahu, wisata kereta mini, Jateng science center, foto 3 D spectamata, theater 4D, panggung musik dan aneka kuliner.
      ~ HTM: Rp 10.000,-
      ~ Jam Buka: 07.00 – 19.00

Bakdan Ning Goa Kreo

      ~ 16 Juni : Seni Barongan
      ~ 19 Juni : Reog
      ~ 20 Juni : Kera panjat pinang
      ~ 23 Juni : Sesaji rwanda
      ~ 23 dan 24 Juni 2018 : Campursari

Festival Lebaran Sam Poo Kong 2018

Hiburan: Barongsai, reog ponorogo, drumblek laga, keroncong, angklung dan bazaar kuliner.

      ~ HTM: Rp 10.000,-
      ~ Jam buka: 09.00 – 17.00.


sumber post : @seputarsemarang

Total Tayangan Halaman

Feed